Rabu, 08 April 2009

Perencanaan Situs / WEB

1. Konsep atau Tujuan Situs
Pada tahapan awal ini, Kamu harus mendefinisikan dengan jelas apa yang menjadi konsep atau tujuan pembuatan situs ini. Apakah untuk tujuan bisnis? menampilkan profil perusahaan? multimedia? atau sekedar portfolio seorang profesional?
Dengan konsep yang jelas, Kamu memiliki gambaran kasar mengenai pekerjaan yang akan dilakukan beserta tingkat kesulitannya.
2. Mengumpulkan Bahan
Di sini Kamu mulai mengumpulkan bahan yang kira-kira akan dimuat dalam situs tersebut. Seperti gambar, logo, musik latar, profil, alamat dan bahkan video bila diperlukan.
Bila sebagian besar bahan telah didapat, Kamu dapat melanjutkan pada tahap ketiga.
3. Membuat Sketsa Kasar
Tahap ini adalah bagian di mana Kamu mengambil selembar kertas kosong dan mulai menggambar sketsa kasar dari desain situs tersebut. Atur masing-masing elemen pada posisi terbaik menurut Kamu. Biasakan untuk membuat lebih dari 1 macam sketsa desain sebagai bahan perbandingan.
Agar pekerjaan Kamu lebih mudah, ada baiknya mencatat ide-ide yang muncul dalam lembaran kertas tersebut. Seperti urutan animasi tiap-tiap elemen, animasi tombol, warna serta tema untuk situs flash tersebut.
4. Memulai Proses Desain
Mulailah hidupkan komputer Anda dan gunakan Photoshop atau Software grafis lainnya untuk mendesain layout halaman. Desain yang telah dibuat kemudian dipindahkan ke dalam Flash, bisa dengan cara dipecah menjadi beberapa file gambar PNG atau dengan menjadikannya file SWF.
5. Melakukan Test
Tahap pengujian atau testing merupakan bagian yang cukup penting. Lakukan perbaikan bila terjadi kesalahan pada script atau animasi.
6. Publishing
Tahap terakhir adalah publikasi. Kamu bisa mengandalkan Flash untuk melakukan publikasi web html, namun akan lebih baik bila menggunakan software publikasi web lainnya seperti Dreamweaver atau FrontPage.

Tidak ada komentar:


Blogspot Templates by hijacker and Multib@se Sys, Inc. Powered by henry